Crispy-nya steak ayam lalu disiram dengan saus jamur yang creamy dan gurih, siapa yang bisa menolak hidangan bercita rasa ala barat ini! Dibalut renyahnya Sajiku® Tepung Bumbu, daging ayam yang mengandung vitamin B6 dan bisa membantu menjaga kekebalan tubuh jadi terasa makin umami dan kriuk tiap digigit.
Nantikan resep-resep sajian spesial lainnya yang dapat Mama jajal di Kreasi Jamur untuk Sarapan di Rumah yang Tidak Bikin Bosan. Dengan sajian-sajian ini, sarapan bersama keluarga bakal menjadi momen yang ditunggu. Buktikan!
Cara memasak
Langkah 1
Potong tipis jamur, dada ayam fillet tanpa kulit, sisihkan.
Langkah 2
Adonan kering: Tuang 1 bks Sajiku® Tepung Bumbu dalam wadah. Adonan basah: Siapkan wadah lainnya, masukkan air es dan 7 sdm Sajiku® Tepung Bumbu, aduk rata.
Langkah 3
Balut ayam ke adonan basah, kemudian masukkan ke adonan kering, gulingkan hingga terbentuk kulit tepung yang keriting. Goreng dalam minyak panas hingga matang dan berwarna kuning keemasan, angkat, tiriskan.
Langkah 4
Buat saus: Panaskan margarin, tambahkan susu sambil aduk perlahan, masukkan 2 sdm Sajiku® Tepung Bumbu dan jamur kancing. Masak sampai saus mengental.
Langkah 5
Sajikan ayam dan siram dengan saus.