Artikel & Tips Resep Makan Siang Spesial dengan Hidangan Segar dan Umami Khas Masako®
Resep Makan Siang Spesial dengan Hidangan Segar dan Umami Khas Masako®

Resep Makan Siang Spesial dengan Hidangan Segar dan Umami Khas Masako®

06 Mar 2023, 23:03

Hidangan berkuah ala Masako® patut menjadi pilihan menu makan siang karena dapat membuat tubuh tetap segar.


Pasalnya, kekurangan cairan mengakibatkan tubuh lemas saat kembali beraktivitas. Bahkan itu juga mempengaruhi konsentrasi hingga mood, lho.


Namun, jangan khawatir, bumbu masakan Masako® memudahkan Mama masak masakan berkuah yang pasti akan disukai keluarga.


Bahan apa saja yang perlu disiapkan? Dapur Umami telah rangkum daftar resepnya.


Resep Masakan dari Masako® untuk Menu Makan Siang

Berikut ini beberapa ide menu berkuah sederhana yang menyegarkan dan cocok buat makan siang:


1. Iga Sapi Kuah Rempah

Resep masakan Masako® Sapi yang pertama berbahan iga. Dengan kuah kaldu rempah, dijamin rasanya nikmat banget.


Iga sapi terdiri dari beberapa bagian di sekitar tulang rusuk. Selain sebagai sumber protein hewani, iga juga mengandung zat besi yang tinggi.


Tidak heran Resep Iga Kuah Rempah ala Masako® masuk dalam kategori menu makan siang spesial.


Untuk dua porsi masakan, Mama butuh sekitar 250 gram iga. Rebus dahulu selama kurang lebih 45 menit.


Selanjutnya, didihkan air di teflon, masukkan rempah-rempah seperti daun bawang, sereh, asam, dan pala. Kemudian aduk bersama iga rebus.


Sekiranya hampir matang, tuang Masako® Rasa Sapi. Koreksi rasanya sampai pas. Jika sudah, tambahkan tomat hijau, cabai, sebagai pelengkap. Setelah itu, lanjutkan memasak semua bahan hingga 100% matang.


2. Rawon Nguling

Ide masakan nusantara Masako® yang kedua rawon nguling khas Probolinggo. Menu satu ini rasanya benar-benar otentik, namun agak berbeda.


Perbedaan dengan rawon secara umum adalah kuahnya yang berwarna sangat hitam.


“Rawon nguling juga pakai kluwek, tetapi melewati proses sangrai terlebih dahulu.”


Yuk, langsung bahas bagaimana cara bikin rawon nikmat ini.


Hal pertama yang mesti dilakukan yaitu merebus dagingnya hingga empuk. Dapur Umami menyarankan sandung lamur karena bertekstur lembut.


Oh ya, jangan buang air rebusan daging. Sementara, pisahkan sembari menyiapkan bumbu halus untuk kuah.


Ulek bumbu halus termasuk kluwek, cek komposisi lengkapnya di Resep Rawon Nguling ala Masako®. Tumis sampai matang, kemudian tuang kaldu daging tadi.


Masukkan daun jeruk, lengkuas, daun salam, dan sereh atau boleh sesuai preferensi Mama sendiri. Jangan lupa Masako®, gula, irisan daun bawang.


3. Laksa Pengantin

Dulunya, kuliner ini cuma disajikan pada acara pernikahan sehingga namanya laksa pengantin. Belakangan lebih dikenal dengan laksa Betawi.


Laksa Betawi menggunakan rempah-rempah nusantara. Itulah bedanya dengan laksa dari Singapura, Malaysia dan Thailand.


Selain gurih banget, semangkuk laksa juga penuh nutrisi. Daripada semakin ngiler, coba saja buat sendiri resep masakan Masako® satu ini.


Bumbu halus Resep Laksa Pengantin Ala Masako® yaitu bawang merah, kemiri, cabai merah, ketumbar, lengkuas, kunyit. Haluskan, lalu tumis.


Masukkan potongan ayam rebus, masak sampai matang, kemudian disusul udang. Tambahkan daun salam, serai, santan.


Sekarang buat bumbu khas laksanya. Parut kelapa, campur dengan santan, kemudian blender. Tuang ke masakan, tambah Masako®, merica, dan gula pasir. 


Setelah matang, pisahkan ayam. Sajikan bersama pelengkap bihun, tauge, telur rebus, jeruk limau, dan bahan lain sesuai selera.


4. Bibimbap Korea

Resep masako® sapi yang keempat bukan makanan berkuah sih, namun tetap segar karena banyak sayuran di dalamnya.


“Di Korea, bibimbap tergolong hidangan sederhana alih-alih masakan mewah.”


Bibimbap Korea adalah nasi campur. Mama boleh memasukkan bahan apa saja termasuk beraneka sayuran, dan hal yang terpenting adalah pakai saus khas Korea.


Saus Korea ini terbuat dari bahan-bahan tauco manis, bubuk cabai, tepung ketan, gula. Tambahkan air, lalu blender semua bahan. 


Panaskan sausnya di teflon, tuang setengah bungkus Masako® Rasa Sapi. Aduk sampai semakin kental. Sebagai alternatif, beli saja saus Korea di toko.


Di tempat terpisah, tumis bombay bersama daging sapi, air, Masako®. Pastikan memasak dagingnya hingga matang, ya.


Terakhir, sajikan Resep Bibimbap Ala Masako® di mangkuk dengan nasi, aneka sayuran, tumis daging sapi, telur mata sapi, dan saus.


Sajikan Makan Siang Segar ala Masako®

Kesimpulannya, saat makan siang tidak ada salahnya memasak sajian berkuah segar dengan bumbu Masako®. Selain bikin lebih berenergi, yang pasti juga mengenyangkan. Cobain juga Kreasi Menu ala Masako® lainnya, Ma.

Jurnal Umami

Fitur untuk berbagi dan bertukar informasi secara interaktif antar member Dapur Umami

Tanya NutriExpert

Manfaatkan konsultasi gratis seputar kesehatan dengan Nutritionist Terpercaya

Umami Coins

Tingkatkan Aktivitas Dan Kumpulkan Umami Coins Untuk Ditukarkan Dengan Hadiah Menarik.