Artikel & Tips Tips Menjaga Pola Makan Seimbang untuk Mengendalikan Stress Eating
Tips Menjaga Pola Makan Seimbang untuk Mengendalikan Stress Eating

Tips Menjaga Pola Makan Seimbang untuk Mengendalikan Stress Eating

18 Apr 2024, 10:04

Tidak sedikit orang mencari kenyamanan dalam makanan saat mereka sedang mengalami stres. Seringkali situasi ini mengarahkan kita pada konsumsi makanan yang tidak sehat dan berlebihan. Kebiasaan makan berlebih karena emosional ini jika terus menerus dipertahankan akan menimbulkan efek yang kurang baik bagi tubuh.

Oleh karena itu, penting untuk mulai mengatur pola makan seimbang demi mengendalikan stress eating yang muncul dan menjadi kebiasaan buruk. Berikut ini beberapa manfaat yang bisa didapatkan dan mungkin tidak disadari ketika mulai menjalani pola makan seimbang:

  • Menjaga keseimbangan gizi dalam tubuh karena makan secara emosional cenderung membuat kita secara tidak sadar memilih menu-menu kurang sehat.
  • Menjaga stabilitas mood, karena konsumsi jenis makanan tertentu akan mempengaruhi hormon stres hingga fluktuasi gula yang sedikit banyak berdampak pada suasana hati.
  • Kesehatan fisik yang lebih optimal. Pola makan seimbang akan berpengaruh pada terjaganya berat badan, mengurangi risiko penyakit kronis, dan meningkatkan daya tahan tubuh.

Cara Mengendalikan Pola Makan

Lalu bagaimana cara agar pola makan bisa lebih terkendali? Berikut ini beberapa langkah yang bisa mulai kamu terapkan:

  1. Tetapkan jadwal makan
    Hal ini bertujuan untuk menghindari melewatkan makan dan membuat kamu mengonsumsi makanan secara tidak teratur. Menjaga makan tepat waktu akan sangat membantu menjaga kadar gula darah yang stabil dan mengurangi kecenderungan makan berlebih.
  2. Pilih makanan sehat
    Perhatikan jenis makanan yang dikonsumsi. Pilih bahan makanan yang kaya akan gizi seperti buah-buahan, sayuran, protein tanpa lemak, dan lemak sehat. Makanan ini dapat membantumu menjaga energi lebih stabil. 
  3. Buat masakan sendiri
    Dengan membuat masakan sendiri di rumah, kita dapat mengontrol asupan gizi dan jenis makanan yang dikonsumsi tubuh yang akhirnya akan membantu tubuh mengendalikan diri dari stress eating. Mulailah dengan menu-menu sederhana dan bergizi seperti:

 

1 2 3

Dengan menjaga pola makan yang seimbang, kita akan memberikan dasar yang kuat untuk mengendalikan stress eating. Pola makan yang sehat memberikan dukungan gizi yang dibutuhkan oleh tubuh, stabilisasi mood, hingga kesehatan fisik yang optimal. Semua ini berkontribusi dalam mengurangi kecenderungan untuk mencari kenyamanan dalam makanan saat diterpa stres.

Jurnal Umami

Fitur untuk berbagi dan bertukar informasi secara interaktif antar member Dapur Umami

Tanya NutriExpert

Manfaatkan konsultasi gratis seputar kesehatan dengan Nutritionist Terpercaya

Umami Coins

Tingkatkan Aktivitas Dan Kumpulkan Umami Coins Untuk Ditukarkan Dengan Hadiah Menarik.