Resep Tumis Sayur Ayam ala AJI-NO-MOTO® - Dapur Umami

Resep Tumis Sayur Ayam ala AJI-NO-MOTO®

Waktu Memasak 30 menit
4 Porsi
Kalori

479 Kkal

protein

27 gram

karbo

36 gram

lemak

26 gram

serat

1 gram

Membuat keluarga lahap menyantap sayuran jadi ‘PR’ tersendiri untuk Mama. Yuk coba masak sayuran yang dibumbui dengan AJI-NO-MOTO®, penyedap rasa berbahan baku tetes tebu pilihan yang menghadirkan cita rasa umami! Agar tak bosan dengan sayuran yang itu-itu saja, gunakan kacang kapri yang mengandung vitamin B6 baik untuk menjaga kesehatan tulang serta mencegah osteoporosis. Pastinya hidangan ini lebih menggugah selera dan siap memenuhi kebutuhan gizi keluarga. AJI-NO-MOTO® Kelezatan Bahan Alami!


Ikuti resep-resep Olahan Tumis Sayur Praktis untuk Teman Makan Siang Keluarga untuk memperluas referensi berkreasi Mama. Klik sekarang!

Bahan-bahan

100 gr Ayam Fillet
100 gr Kacang Kapri
80 gr Jagung Muda
1 bh Cabai Merah Besar
2 siung Bawang Putih
1 sdt AJI-NO-MOTO®
¼  sdt Garam
2 sdm Minyak Goreng
50 ml Air

Cara memasak

Langkah 1

Potong ayam ukuran dadu besar, iris bawang putih, jagung muda dan cabai merah. Sisihkan.

Langkah 2

Panaskan minyak, masukkan bawang putih dan ayam, tumis hingga kecoklatan.

Langkah 3

Tambahkan kacang kapri, jagung muda, air, AJI-NO-MOTO®, dan garam.

Langkah 4

Masak hingga matang, angkat, lalu sajikan.

Beli Produk

Inspirasi Menu Lainnya untuk
Capai Gizi Seimbang

  • Calamari Ring ala AJI-NO-MOTO®

    4.90
    535.9 Kkal
  • Nasi Goreng Gila ala Sajiku®

    4.95
    679.8 Kkal
  • Tumis Brokoli Wortel Jamur Champignon

    4.95
    143 Kkal
  • Rolade Tempe ala AJI-NO-MOTO®

    4.85
    97 Kkal
  • Sate Tuna ala AJI-NO-MOTO®

    5.00
    125 Kkal
  • Nasi Goreng Kencur Bakso Ikan ala

    4.90
    608.5 Kkal
  • Chicken Nanban ala Sajiku®

    4.90
    639.4 Kkal
  • Tumis Sawi Putih Daging Ayam ala

    4.85
    201.9 Kkal