Artikel & Tips Berikut Menu Andalan Para Sultan Di Resto Bale Raos
Berikut Menu Andalan Para Sultan Di Resto Bale Raos

Berikut Menu Andalan Para Sultan Di Resto Bale Raos

17 Nov 2022, 10:11

Pada artikel ini Mama akan diajak plesiran ke Jogja. Di kota gudeg ini kita tidak hanya menikmati gudeg, namun kita bisa juga mencicipi sup timlo yang hangat. Untuk mencicipi nya kita bisa datang ke restoran Bale raos, bertempat di Jalan Magangan Kulon No 1, Kota Yogyakarta.


Olahan resep tradisional di Resto Bale Raos membuat kita tahu hidangan kegemaran Sultan


Resto yang ini sangat istimewa, karena menyajikan makanan yang menjadi andalan dan favorit para sultan. Dimulai dari makanan favorite sri sultan HB XIII hingga X. Memanfaatkan resep, cita rasanya, dan nama yang autentik, bahkan resep makanan yang disajikan di resto ini diarsipkan di perpustakaan keraton Yogyakarta. Tak heran resto ini tidak pernah sepi dari pengunjung. Sri sultan dan keluarga pun sering menjamu di sini para tamu yang berkunjung. Untuk menu andalan para sultan yang perlu Mama coba ada di bawah ini. Simak terus ya, Ma!


Hidangan pembuka: selada huzar


Yuk Ma, dimulai dari hidangan pembuka berupa selada huzar. Salah satu menu dengan nama unik yang satu ini biasa disajikan kepada Sri Sultan Hamengkubuwono VIII. Selada huzar ini merupakan perpaduan sayuran seperti bawang merah, buncis, wortel, hingga mentimun. Tak hanya itu, hidangan ini juga dilengkapi kentang goreng dan putih telur, untuk toppingnya disajikan dengan saus mayo dan parutan keju.


Rasa makanan ini sangatlah unik, dengan perpaduan sayuran segar ditambah gurih dan asinnya keju. Membayangkannya saja sudah bikin ngiler ya, Ma. Tapi tunggu kita beralih ke menu utamanya.

Kalau Mama ingin yang mirip-mirip, Dapur Umami juga punya resep salad thousand islands ini.


Hidangan utama: Sup timlo

Makanan utama ini menjadi andalan di antara menu lainnya. Sup timlo yang hangat dan tak kalah nikmat. Sup timlo ini memang mudah kita temui ketika berkunjung di Jogja, tapi di resto Bale raos ini Mama bisa menikmati sup timlo yang berbeda. 


Semangkuk sup jawa klasik ini memiliki isian jamur kuping, potongan daging ayam, rolade telur, wortel, dan tak lupa taburan keripik kentangnya. Siapa yang tidak tergoda dengan kenikmatannya.


Hidangan utama: Bebek suwar suwir


Setelah makanan utama yang berkuah, sekarang kita beralih ke makanan yang menjadi favorit Sri Sultan Hamengku Buwono IX, yang memimpin hingga tahun 1988. Makanan utama ini berupa daging bebek yang empuk dan disuwar-suwir. 


Yang menjadikannya unik adalah saus kedondongnya. Dan Mama perlu tahu saus kedondong ini dibuat sendiri racikannya oleh Sultan HB IX dan merupakan resep turun temurun.

Bebek memang selalu bisa menjadi favorit ya, Ma? 


Minuman: Beer jawa

Tak seperti namanya, beer Jawa khas kraton ini tidak mengandung alkohol, namun malah menyehatkan dan memberi rasa hangat. Minuman beer jawa ini terbuat dari berbagai paduan rempah-rempah khas Indonesia.


Hidangan penutup: Manuk nom

Hidangan penutup yang menjadi menu makanan favorit sultan ini bernama cukup unik, yakni Manuk Nom, yang dalam bahasa Jawa berarti “burung muda.” Eits, jangan salah. Ternyata menu ini bukan kita menyantap burung goreng ya, Ma. Manuk Nom sebenarnya berupa puding. Puding yang berbahan dasar tape ketan hijau yang dipadukan dengan kocokan telur ini berbentuk menyerupai burung, dengan memanfaatkan emping sebagai sayapnya. Rasanya Pun jangan ditanya lagi. Wah menarik bukan?


Selain menu andalan para sultan di atas, Mama dan keluarga juga bisa merasakan menu lain yang tidak kalah rasanya, seperti puding secang dari kayu secang. Tenang Ma, resto ini secara harga masih bisa dibilang terjangkau kok.


Bila Mama ingin merasakan kelezatan hidangan di atas, namun belum ada kesempatan ke Jogja, mungkin Mama bisa berkreasi sendiri di dapur dengan cek resep dan tipsnya di Dapur Umami.

Jurnal Umami

Fitur untuk berbagi dan bertukar informasi secara interaktif antar member Dapur Umami

Tanya NutriExpert

Manfaatkan konsultasi gratis seputar kesehatan dengan Nutritionist Terpercaya

Umami Coins

Tingkatkan Aktivitas Dan Kumpulkan Umami Coins Untuk Ditukarkan Dengan Hadiah Menarik.