Resep Sop Ayam Rempah Spesial

Sop Ayam Rempah Spesial

Sop Ayam Rempah Spesial
4.66
durasi masak 30 Menit
porsi 4 Porsi
Under Review

Tentang Masakan

Masakan Favorit Anak dan Suami apalagi disaat musim hujan, masak sop ayam kuah rempah bikin tubuh hangat dan segar.

Bahan-Bahan

Bahan yang dihaluskan

10 Siung Bawang Merah
8 Siung Bawang Putih
1/4 pala
1 Sdm Merica

Bahan Isian Sop

500 Gr Ayam
10 butir Telur Puyuh
700 ltr Air
1 Buah Wortel
2 btg Daun Seledri
1 btg Daun Bawang prei
3 bh cengkeh
3 bh kapulaga
2 btg kayu manis
2 bh bunga lawang
1 ruas jahe geprek
Bawang goreng (optional)
1 sachet Masako Ayam
1/2 sdt Ajinomoto
1/4 sdt gula pasir
1 sdt garam

Cara Membuat

1
Langkah 1/5

Rebus Ayam dan telur puyuh terpisah kemudian sisihkan. Potong - potong wortel sesuai selera, juga iris daun seledri dan daun bawang.

2
Langkah 2/5

Haluskan bawang merah, bawang putih, pala dan merica Kemudian tumis dengan sedikit minyak goreng hingga wangi.

3
Langkah 3/5

Masukkan air, cengkeh, bunga lawang, kayu manis, kapulaga, jahe geprek dan sejumput daun Seledri prei juga wortel. Tunggu hingga mendidih

4
Langkah 4/5

Setelah mendidih masukkan ayam beserta air rebusannya dan telur puyuh, lalu masukkan masako, ajinomoto, garam dan gula. Cek rasa, dan tunggu sampai air sedikit menyusut dan wortel kelihatan empuk.

5
Langkah 5/5

Setelah dirasa matang, masukkan sisa daun seledri dan prei lalu aduk merata. Matikan kompor dan taburi dengan bawang goreng. Siap disajikan!

Sudah Mencoba

Bagikan pengalaman saat kamu membuat dan menyantap resep ini, dan dapatkan Umami coins!

Tulis Jurnal Umami

Tantang resep ini

Ajak teman untuk memasak resep ini dengan versi dan keunikannya sendiri.

Challenge Recook