Resep Ayam Geprek Sambal Matah - Dapur Umami
Ayam Geprek Sambal Matah

Resep Ayam Geprek Sambal Matah
Resep Kiriman : Mira Puja Trihandayani

Waktu Memasak 60 menit
4 Porsi
Kalori

protein

karbo

lemak

serat

Sajian simple rasa incredible. Simple buatnya karena hanya menggunakan tepung bumbu serbaguna dari Sajiku. Membuat fried chicken jadi lebih praktis, lazis dan kriuknya sadis. Menu ini untuk merayakan ulang tahun Ajinomoto ke 53 tahun. Selamat dan sukses terus ya😘.

Bahan-bahan

Bahan ayam Geprek : 4 buah sayap ayam utuh (besar), 2 siung bawang putih cincang halus, 1/4 sdt garam, 1/4 sdt merica, 7 sdm tepung bumbu Sajiku, secukupnya minyak untuk menggoreng.
Bahan Sambal : 2 barang serai iris tipis, secukupnya cabai merah iris tipis, 2 siung bawang merah potong kecil, 1/2 sdt gula, 1/4 sdt garam, minyak panas

Cara memasak

Langkah 1

Marinasi ayam dengan bawang, garam dan pada selama 30 menit. Sambil menunggu buat Sambal matah.

Langkah 2

Membuat Sambal matah, cukup masukkan semua bahan Sambal kecuali minyak. Bumbui dengan gula dan garam, lalu siram dengan mjbyak panas.

Langkah 3

Baluri ayam yang sudah dimarinasi dengan tepung bumbu Sajiku. Lakukan berulang - ulang sampai tepung Sajiku terserap semua.

Langkah 4

Goreng ayam di minyak panas dengan metode deep frying. Masak hingga matang kecokelatan. Angkat lalu tiriskan. Geprek ayam lalu sisihkan.

Langkah 5

Siapkan dan susun pelengkap berupa nasi, telur dadar, timun dan selada.

Langkah 6

Letakkan sepoting ayam di atas nasi lalu hias dengan cantik, dan siap dimakan 🥰

Inspirasi Menu Lainnya untuk
Capai Gizi Seimbang

  • Japchae ala SAORI®
     

    4.70
    1118.1 Kkal
  • Salad Buah Bola Jelly ala Mayumi®

    4.85
    1194 Kkal
  • Gimbap ala AJI-NO-MOTO®
     

    4.85
    1431 Kkal
  • Sup Ayam Suwir ala Masako®

    4.90
    734.2 Kkal
  • Paru Goreng Tepung Sambal Ijo ala

    4.90
    714.5 Kkal
  • Ayam Goreng Tepung Bumbu Ketumbar ala

    4.95
    1648.4 Kkal
  • Tempe Krispi Lada Hitam
     

    4.85
    932.7 Kkal
  • Steak Ayam ala Masako®
     

    4.85
    1651.6 Kkal