Artikel & Tips 3 Variasi Rendang Hits Tak Terduga, Bahkan Pakai Tortilla
3 Variasi Rendang Hits Tak Terduga, Bahkan Pakai Tortilla

3 Variasi Rendang Hits Tak Terduga, Bahkan Pakai Tortilla

29 Sep 2022, 09:09

Kalau ada satu kuliner nusantara khas Sumatera Barat yang selalu ada di setiap rumah makan Padang dewasa ini mulai dikenal di seluruh dunia, pastilah itu rendang. Tidak jarang kita melihat masakan satu ini di daftar hidangan paling lezat dari seluruh dunia. Namun sayangnya banyak yang merasa bahwa menyiapkannya tidak mudah. 


Memang, menjadi salah satu yang membuat rendang versi original dengan daging empuk sapi membutuhkan proses yang tidak singkat. Mengempukkan daging memang butuh waktu. Namun, kalau Mama tahu bagaimana resep ini telah berkembang, pasti Mama akan senang. 


Pasalnya, ada banyak sekali variasi yang bisa dicoba dan dimasak dengan cepat. Berikut kita coba lihat tiga variasi paling hits yang pasti tak terduga. 


Lemper Isi Rendang

Siapa bilang rendang harus dalam bentuk daging sapi berukuran besar dan dimakan di piring? Mama bisa membuat variasi yang membuat kuliner ini mudah dibawa ke mana-mana, misalnya waktu jalan-jalan dengan anggota keluarga, seperti lemper pada umumnya.


Untuk membuat ini, ada beberapa bahan utama yang perlu Mama siapkan. Bahan utamanya adalah ketan, santan kental, daun salam, dan gula-garam. Bawang merah dan bawang putih belum terlalu diperlukan untuk resep ini. Bahan isiannya adalah kentang, daging sapi (boleh daging sapi cincang kemasan), minyak, cabai merah, dan SAJIKU® Bumbu Rendang


Untuk membuatnya juga cukup mudah. Siapkan ketan yang diaron dengan santan, daun salam, dan gula-garam secukupnya. Kukus bahan-bahan yang sudah diaron ini hingga matang. 


Sementara itu, untuk isiannya Mama perlu menggoreng kentang yang sudah dipotong dadu kecil bersama daging sapi dan cabai merah. Ketika sudah agak kering dan matang, Mama masukkan SAJIKU® Bumbu Rendang dan masak hingga matang. 


Terakhir, Mama tinggal memipihkan ketan dan taruh satu sendok rendang di atasnya. Gulung kembali lemper dan bungkus dengan daun pisang. 


Rendang Kentang Tortilla

Di meksiko, makanan yang akan kita buat ini mungkin masuk ke dalam kelompok burrito. Untuk membuat ini, Mama membutuhkan bahan dasar yang terdiri dari kentang (potong dadu), ayam fillet (potong dadu), santan, SAJIKU® Bumbu Rendang, cabai merah dan cabai rawit (ulek halus), serai, dan tentu saja tortilla (tortilla jagung, tepung, atau kulit lumpia).


Selain bahan utama itu ada juga bahan penyerta yang terdiri dari tomat (boleh dipotong dadu atau diiris tipis), selada, dan mayonaise. 


Rendang tortilla yang sedang hits dan mudah dibuat


Cara membuat burrito kita ini cukup sederhana. Panaskan santan dan masukkan kentang, ayam, serai, cabai, dan SAJIKU®. Masak hingga ayam dan kentang matang sepenuhnya dan santan juga surut. Tes rasa dengan menambahkan gula dan garam. 


Selanjutnya, cuci bersih semua bahan penyerta. Tata semua di atas tortilla. Terakhir, panaskan tortilla di atas wajan atau dimasukkan air fryer . Tortilla rendang atau burrito rendang pun siap dibawa sebagai bekal perjalanan atau langsung disantap. 


Kalau mau kerpekan resepnya, mampir saja ke laman Dapur Umami ini. Banyak lho variasi hits lainnya.


Rendang Telur

Mari kita tutup 3 variasi kita kali ini dengan satu resep yang membuat rendang terasa begitu gampang dan bisa dimasak dalam waktu singkat. Ya, kali ini kita pakai telur. Kalau versi tradisional resep nusantara menuntut kita melunakkan bahan, kali ini kita sama sekali tidak perlu repot dengan melunakkan. 


Bahan-bahan yang Mama butuhkan adalah telur rebus, santan, SAJIKU® Bumbu Rendang, 2 lembar daun kunyit. Bahannya saja simpel, kan? 

Cara membuatnya tak kalah simpel. Goreng telur hingga terbentuk kulit. Tumis daun kunyit yang sudah diikat simpul. Ketika aroma sudah harum, masukkan santan dan masukkan.


Tambahkan SAJIKU®. Tes rasa dan tambahkan gula-garam secukupnya hingga rasanya pas. Jangan lupa mencicipi ini ya, Ma. 

Kalau kuat santan sudah menyusut, matikan kompor. Rendang telur ekstra simpel ini pun siap dijadikan pendamping nasi panas. Sebut saja ini alternatif untuk bali telur ya, Ma. 


Nah, ketiga variasi resep ini saat ini sangat digemari karena tidak begitu lazim dan super simpel. Semoga Mama bisa mencobanya nanti sore. Ya, nanti sore!

Jurnal Umami

Fitur untuk berbagi dan bertukar informasi secara interaktif antar member Dapur Umami

Tanya NutriExpert

Manfaatkan konsultasi gratis seputar kesehatan dengan Nutritionist Terpercaya

Umami Coins

Tingkatkan Aktivitas Dan Kumpulkan Umami Coins Untuk Ditukarkan Dengan Hadiah Menarik.