Resep Ayam Woku Pedas

Ayam Woku Pedas

Ayam Woku Pedas
4.5
durasi masak 15 Menit
porsi 5 Porsi

Tentang Masakan

kuning pedas berlimpah serta aroma rempah daun lengkap seperti daun pandan, daun kunyit, daun kemangi, daun jeruk, dan serai yang menjadikannya bukan hanya pedas, tetapi juga sarat bumbu nan harum dan unik.

Bahan-Bahan
10 potong ayam
2 batang sere, geprek
8 daun jeruk
1 tomat merah, iris
2 batang serai, iris tipis
3 daun pandang, potong sedang
2 daun bawang, potong
2 genggam daun kemangi
400 ml air
1 sdm air jeruk nipis
1 sdt garam
1 sdt gula
1 sdt MASAKO rasa ayam
Tumbuk kasar :
10 cabe merah
8 bawang merah
4 bawang putih
1 ruas kunyit
½ ruas jahe
2 kemiri
Minyak untuk menumis
Cara Membuat
1
Langkah 1/3

Panaskan minyak tumis bumbu hingga harum, masukan ayam dan air.

2
Langkah 2/3

Tambahkan daun jeruk, serai dan daun pandan, daun salam masak hingga mendidih lalu masukan garam, gula dan MASAKO.

3
Langkah 3/3

Tambahkan daun kemangi, masak hingga bumbu meresap dan kuah agak menyusut, angkat AYAM WOKU siap disajikan.

Sudah Mencoba

Bagikan pengalaman saat kamu membuat dan menyantap resep ini, dan dapatkan Umami coins!

Tulis Jurnal Umami

Tantang resep ini

Ajak teman untuk memasak resep ini dengan versi dan keunikannya sendiri.

Challenge Recook
Jurnal Umami

Fitur untuk berbagi dan bertukar informasi secara interaktif antar member Dapur Umami

Tanya NutriExpert

Manfaatkan konsultasi gratis seputar kesehatan dengan Nutritionist Terpercaya

Umami Coins

Tingkatkan Aktivitas Dan Kumpulkan Umami Coins Untuk Ditukarkan Dengan Hadiah Menarik.