Artikel & Tips Cara Membuat Bakso Khas Malang Yang Bikin Ngiler
Cara Membuat Bakso Khas Malang Yang Bikin Ngiler

Cara Membuat Bakso Khas Malang Yang Bikin Ngiler

08 Feb 2022, 16:02

Halo Mama, apakah di antara Mama ada yang suka liburan ke Malang? Atau jangan-jangan malah berasal dari Malang? Kalau membahas kota Malang tidak akan ada habisnya yah Ma, mulai dari hawanya yang sejuk, suasana kota yang menyenangkan, bahkan berbagai kuliner dengan berbagai cara membuat khas yang menjadikannya istimewa. 


Tak lengkap bila ke kota yang biasa disebut kota apel ini tidak mencicip salah satu makanannya, yakni bakso khas Malang. Malang merupakan surganya bakso, mulai dari yang disajikan di resto, hingga gerobak dorong, bahkan kadang di cafe yang kekinian menampilkan menu bakso di dalamnya. 


Apa yang membedakan bakso khas Malang dengan bakso yang lain? Ketika bakso lain berisi daging yang telah dibulatkan dan siram kuah saja, maka bakso Malang menampilkan isiannya yang super komplit, yakni bakso itu sendiri, mie, tahu putih, tahu goreng, siomay, bakwan goreng, dan berbagai sayur. 


Tidak hanya itu, bakso Malang juga ada yang dibakar loh Ma, walau nanti cara makan dan menyajikannya seperti bakso kuah, karena akan ada kuah panas yang rasanya gurih. Daripada Mama harus jauh jauh ke kota Malang, bagaimana kalau Mama simak bagaimana cara membuat bakso khas Malang berikut.


Cara membuat kuah bakso khas Malang


Cara membuat kuah bakso Malang memberikan rasa gurih khas


Untuk resep pembuatan bakso khas Malang, Mama bisa cek resepnya di sini. Untuk membuat bakso yang istimewa, bagaimana kalau kita buat kuah bakso ini semakin khas Malang. Mama perlu menyiapkan tulang sapi sebanyak 500 gram untuk menambah kekentalan dan rasa kaldu, dan menggoreng terlebih dahulu bawang merah sebanyak 100 gram, dan bawang putih 50 gram, lalu menghaluskan duo bawang ini.


Dalam panci besar yang telah disiapkan air mendidih, Mama masukkan tulang hingga kaldu keluar, masukkan juga duo bawang diatas, ditambah dengan lada bubuk, gula dan garam sesuai selera, dan AJI-NO-MOTO®.


Tentunya Mama juga harus memasukkan kuncian agar bakso ini semakin lezat, yakni daun seledri dan juga bawang goreng. Dijamin kuah bakso Mama akan lebih nendang rasanya. 


Selain itu agar semakin komplit Mama bisa membuat pangsit dan juga tahu. Untuk pembuatan pangsit gorengnya Mama siapkan 20 lembar kulit pangsit, yang di isi dengan sedikit adonan bakso, goreng hingga matang dan kriuk. Lalu tahu putih yang sudah dibelah segitiga, di isi juga dengan adonan bakso, kukus atau rebus bersama bakso. Bakso khas Malang ini siap disantap, dijamin bikin ngiler dan tidak berhenti makan.


Cara membuat bakso bakar 

Untuk pembuatan baksonya, Mama bisa memakai resep favorit Mama dirumah, selebihnya Mama tinggal menyiapkan bumbu marinasinya untuk kemudian dibakar. Untuk bahan yg diperlukan hanya bakso yang telah ditusuk ke tusukan sate, bawang merah ( 6 butir ), bawang putih (4 siung), cabe merah (4 buah) agar warnanya semakin menarik, secukupnya ketumbar, dan juga Masako® Sapi.


Semua bahan dihaluskan, lalu dipakai untuk marinasi dengan cara mencelupkan bakso kedalam bahan tersebut. Diamkan kurang lebih 30 menit, bakar bakso di dalam panggangan, tidak perlu sampai terlalu gosong yah Ma. Lalu bakso bakar siap dihidangkan. 


Bagaimana mam, mudah bukan dalam cara pembuatan bakso khas Malang ini. Bila Mama kreatif, bakso khas Malang ini juga bisa untuk bisnis lho, apalagi di zaman ketika berjualan makanan secara online sedang happening seperti sekarang.

Jurnal Umami

Fitur untuk berbagi dan bertukar informasi secara interaktif antar member Dapur Umami

Tanya NutriExpert

Manfaatkan konsultasi gratis seputar kesehatan dengan Nutritionist Terpercaya

Umami Coins

Tingkatkan Aktivitas Dan Kumpulkan Umami Coins Untuk Ditukarkan Dengan Hadiah Menarik.