Artikel & Tips Biar Bumbu Kuah Bakso Biar Gurih dan Nikmat Disruput
Biar Bumbu Kuah Bakso Biar Gurih dan Nikmat Disruput

Biar Bumbu Kuah Bakso Biar Gurih dan Nikmat Disruput

08 Feb 2022, 16:02

Meskipun sebagian besar orang menilai bakso berdasarkan tekstur dan cita rasa bakso atau pentolnya, tidak sedikit yang bilang bahwa yang membuat bakso itu khas adalah cita rasa kuahnya. Makanya banyak yang bertanya-tanya apa rahasia bumbu kuah bakso yang gurih dan nikmat saat di sruput itu? apakah adonan baksonya dari resep kuah bakso memang memerlukan skil khusus dalam membuatnya untuk menghasilkan kuah bakso yang enak?


Sebelumnya kita perlu tahu bahwa, 'bakso' berawal dari kata bak-so yang bahasa Hokkien berarti ‘daging giling’. Lalu bakso ini bertransformasi dan berubah menjadi berbagai macam, jauh dari arti aslinya, ada bakso ikan, bakso sapi, bakso udang, bahkan bakso ayam. 

Selain itu macam bakso dan kuahnya pun sekarang ini juga sudah nyaris tak terbatas, seperti bakso mercon, bakso beranak, sampai yang terbaru yakni bakso lava. 

Memang kreatifitas orang Indonesia patut diacungi jempol. Kurang apa lagi? Sudah baksonya beragam, kuahnya gurih dan sedap lagi. Mari kita akan kulik bagaimana cara bikin bumbu kuah bakso biar gurih seperti abang-abang dengan berbagai variasi.


Bumbu kuah bakso lengkap dengan tetelan


bumbu kuah bakso yang paten membuat berbagai bahan terasa seperti bakso


Siapa bisa menolak bakso dengan kuah yang kental, lengkap dengan tetelannya. Biasa kuah bakso siapkan yang lengkap dengan tetelan seperti ini kita temui di abang bakso yang menjual bakso urat. Untuk membuatnya di rumah, Mama perlu waktu yang cukup lama, karena mengambil kaldu dari tulang dan tetelan sapi. 


Pasti Mama penasaran dengan bahan-bahannya dan cara membuatnya. Yang Mama perlukan adalah tulang sapi yang ada sumsum dan tetelannya. Untuk bahan bumbu yang dihaluskan, yang diperlukan hanya halus bawang merah, halus bawang putih, lada bubuk, tambahkan garam dan bumbu umami, AJI-NO-MOTO® atau Masako® rasa Daging Sapi. 


Rahasia dalam langkah pembuatan cara membuat kuah bakso: Didihkan air di panci dan rebus tulang sapi bersama bumbu yang telah dihaluskan hingga 2 jam, agar kaldu yang dihasilkan mantap dan tetelan juga empuk untuk digunakan sebagai topping. Dengan kaldu berwarna putih ini tentu kuah akan semakin kaya rasa.


Jangan lupa untuk mematikan api setelahnya dan buang air rebusan yang tersisa terlalu banyak jika tidak diperlukan.


Bumbu kuah bakso bening

Bakso kuah bening ini biasa kita jumpai di abang bakso wilayah Jawa Timur. Jadi walaupun kuahnya bening, tetapi rasanya lezat dan gurih. Mama juga bisa membuat bumbu bakso kuah bening ini dirumah, karena sangat simple dalam pembuatannya dan tidak memerlukan waktu yang lama. 


Mama hanya perlu menghaluskan bawang putih ( 15 siung ), menyangrai kemiri, lada bumbu, satu bungkus bumbu umami, AJI-NO-MOTO® dan yang membuat kuah ini semakin terasa adalah daun bawang dan seledri. Semua bahan tersebut dihaluskan, ditumis, dan dimasukkan kedalam panci dengan kurang lebih 3 liter air beserta bakso yang telah dibuat, sehingga rasa bakso pun semakin kuat. Bakso kuah bening siap disajikan bersama dengan pelengkapnya.


Bumbu kuah bakso huh hah

Resep bakso dengan bumbu kuah pedas terasa sangat menggugah untuk para pecinta pedas. Warnanya yang merah dan rasa yang sangat pedas, Mama jangan coba bila tidak bisa mengkonsumsi makanan pedas. 


Untuk membuatnya, Mama memerlukan cabai merah dan cabai rawit masing masing 250 gram, bawang putih 10 siung, dan bawang merah 5 butir. Semua bumbu tersebut dihaluskan dan ditumis sebentar. Untuk selanjutnya dicampurkan kedalam kuah bakso. 


Untuk resep bakso yang saat ini digemari dan viral di beberapa ini, Mama bisa cek di Dapur Umami.


Jadi Mama mau mencoba bumbu kuah bakso mana untuk disajikan di meja? Semangkuk bakso dengan kuah yang nikmat tentu bakso yang nikmat tentu seperti memaksa untuk disruput habis. Tambahkan bawang merah goreng dan bawang putih goreng ketika menyajikan. 


Dan seperti biasa, jangan lupa koreksi rasa dengan menambahkan penyedap bila memang dibutuhkan. Selamat mencoba Mama!

Jurnal Umami

Fitur untuk berbagi dan bertukar informasi secara interaktif antar member Dapur Umami

Tanya NutriExpert

Manfaatkan konsultasi gratis seputar kesehatan dengan Nutritionist Terpercaya

Umami Coins

Tingkatkan Aktivitas Dan Kumpulkan Umami Coins Untuk Ditukarkan Dengan Hadiah Menarik.