Resep Lumpia Goreng Isi Daging ala AJI-NO-MOTO® - Dapur Umami
Lumpia Goreng Isi Daging ala AJI-NO-MOTO®

Resep Lumpia Goreng Isi Daging ala AJI-NO-MOTO®

Waktu Memasak 40 menit
4 Porsi
Kalori

631 Kkal

protein

13 gram

karbo

4 gram

lemak

63 gram

serat

1 gram

Lumpia adalah salah satu cemilan khas Semarang yang menjadi favorit banyak orang. Kali ini, Dapur Umami punya kreasi lumpia yang cocok dinikmati untuk berbagai acara di rumah: Lumpia Goreng Isi Daging ala AJI-NO-MOTO®. Tambahkan sayuran dan AJI-NO-MOTO® membuat rasanya dijamin lezat dan bernutrisi. Pastinya bikin si Kecil dan seluruh keluarga jadi jatuh cinta!

Bahan-bahan

12 lbr Kulit lumpia
200 gr Daging sapi giling
80 gr Wortel
½ bh Bawang bombay
3 siung Bawang putih
1 btg Daun bawang
1 sdt AJI-NO-MOTO®
¼ sdt Merica bubuk
700 ml Minyak goreng
Air, sebagai perekat

Cara memasak

Langkah 1

Potong bawang bombay bentuk dadu, cincang bawang putih, iris daun bawang, dan potong wortel bentuk dadu kecil. Panaskan 2 sdm minyak goreng, tumis bawang bombay dan bawang putih hingga harum dan layu.

Langkah 2

Masukkan daging dan wortel, tumis hingga berubah warna. Masukkan 1 sdt AJI-NO-MOTO®, merica bubuk dan daun bawang, tumis hingga matang lalu angkat dan sisihkan.

Langkah 3

Siapkan kulit lumpia, letakkan 1 sdm bahan isian ke atasnya. Gulung lalu rekatkan dengan air. Ulangi hingga isian habis.

Langkah 4

Panaskan minyak goreng, goreng lumpia hingga matang keemasan. Angkat dan sajikan.

Beli Produk

Inspirasi Menu Lainnya untuk
Capai Gizi Seimbang

  • Bakso Tahu Gyoza
     

    4.80
    1126 Kkal
  • Mie Gyoza
     

    4.75
    501 Kkal
  • Sweet Sour Salad Gyoza
     

    4.85
    520 Kkal
  • Nasi Goreng Gyoza
     

    4.95
    1527 Kkal
  • Sate Taichan Gyoza
     

    5.00
    448 Kkal
  • Rice Pepper Salad Gyoza
     

    5.00
    644 Kkal
  • Salted Egg Gyoza
     

    4.85
    1662 Kkal
  • Gochujang Sauce Gyoza
     

    4.85
    501 Kkal