Artikel & Tips Daftar Makanan Ini Harus Dihindari Agar Ayah Tetap Sehat
Daftar Makanan Ini Harus Dihindari Agar Ayah Tetap Sehat

Daftar Makanan Ini Harus Dihindari Agar Ayah Tetap Sehat

26 Dec 2023, 12:12

Makanan punya peranan penting dalam kelangsungan hidup individu. Makanan sendiri termasuk ke dalam kebutuhan primer yang dibutuhkan oleh semua orang. Makanan yang sehat dan bergizi bisa menentukan status kesehatan kita saat lansia atau masa tua nanti. Makanan juga bisa menjadi risiko suatu penyakit di kemudian hari. Lalu makanan apa yang sebaiknya dikonsumsi? Artikel Dapur Umami kali ini akan mengulas tentang daftar makanan yang harus dihindari agar Ayah tetap sehat.

Hidup sehat hingga masa tua merupakan dambaan bagi semua orang. You are what you eat adalah istilah yang merepresentasikan bahwa makanan yang kita konsumsi setiap harinya menentukan kondisi kita di masa tua nanti. Ayah adalah kepala keluarga yang sudah bekerja keras dan melakukan yang terbaik untuk keluarga di rumah. Ayah perlu memperhatikan kualitas dan kuantitas makanan yang dikonsumsi setiap hari agar tetap sehat.

Artikel Terkait: Ibu Wajib Recook, Menu Dapur Umami yang Disukai Semua Keluarga

Makanan yang Sebaiknya Dihindari Agar Tetap Sehat

Beberapa makanan perlu dihindari oleh Ayah agar tidak mempengaruhi status gizi dan status kesehatan Ayah. Semakin bertambah usia Ayah, ada beberapa makanan yang sebaiknya mulai Ayah hindari. Hal ini berkaitan dengan semakin bertambahnya usia, makan metabolisme tubuh individu juga akan semakin melambat sehingga makanan yang sehat diperlukan sebagai penunjang utamanya. Makanan apa saja yang sebaiknya Ayah hindari?

  • Makanan yang mengandung tinggi gula, garam dan lemak
  • Jeroan, karena mengandung lemak jenuh dan kolesterol tinggi
  • Makanan yang diawetkan 
  • Makanan cepat saji
  • Makanan yang diolah dengan deep frying berkali-kali

Artikel Terkait: Menu Sarapan Ini Cocok untuk Ayah Sebelum Berangkat Kerja

Itu dia makanan yang sebaiknya Ayah hindari agar tetap sehat. Sebaiknya Ayah juga mulai mengurangi konsumsi makanan di luar rumah. Makanan yang di buat di rumah adalah makanan yang terbaik karena dibuat sendiri oleh keluarga sehingga tak perlu diragukan lagi kualitasnya. Saat bekerja, Ayah juga bisa membawa bekal makanan dari rumah agar asupan gizi terpenuhi dengan baik.

(NTR-AM)

Jurnal Umami

Fitur untuk berbagi dan bertukar informasi secara interaktif antar member Dapur Umami

Tanya NutriExpert

Manfaatkan konsultasi gratis seputar kesehatan dengan Nutritionist Terpercaya

Umami Coins

Tingkatkan Aktivitas Dan Kumpulkan Umami Coins Untuk Ditukarkan Dengan Hadiah Menarik.