Pastel

Makanan ini kesukaan anak tengahku, dalam menu seminggu bisa 2-3 kali dia minta dibuatkan ini. Memang menambah nafsu makan sih, rasanya yang gurih, asin, dan pedas, apalagi tahunya juga dibuat kriuk. Yuk recook Umamichi.
Bahan-bahan :
1 buah tahu putih besar |
Secukupnya garam |
5 sdm tepung tapioka |
1 sdt Masako Kaldu Ayam |
1/4 sdt lada bubuk |
Secukupnya minyak untuk menggoreng |
Bahan Bumbu :
10 buah cabe merah keriting campur cabe rawit |
3 siung bawang putih |
1 batang daun bawang |
1/4 sdt garam |
1/2 sdt Masako Kaldu Ayam |
1/2 sdt gula |
2 sdm minyak |
Potong dadu tahu yang sudah dicuci. Rendam dalam air garam beberapa saat. Lalu campur tepung tapioka dengan Masako Kaldu Ayam dan lada bubuk, aduk rata.
Tiriskan tahu. Ambil beberapa buah, masukkan ke dalam mangkuk tepung tapioka, lapisi tahu sampai tertutup rata.
Goreng dalam minyak panas sampai berkulit garing, angkat, tiriskan. Lakukan sampai tahu habis.
Setelah tahunya mulai dingin, lakukan penggorengan sekali lagi, sampai tahunya kriuk, angkat, tiriskan.
Iris semua bahan bumbu, tumis dalam minyak yang sudah panas sampai tercium harumnya, bumbui garam, gula, dan Masako Kaldu Ayam, aduk rata. Tes rasanya. Jika sudah pas, masukkan tahu, aduk rata dengan cepat, lalu angkat. Siap disajikan.
Bagikan pengalaman saat kamu membuat dan menyantap resep ini, dan dapatkan Umami coins!
Tulis Jurnal UmamiAjak teman untuk memasak resep ini dengan versi dan keunikannya sendiri.
Challenge Recook