Artikel & Tips Menu Makanan Kaya Serat Ini Bikin Puasa Jadi Kuat Seharian
Menu Makanan Kaya Serat Ini Bikin Puasa Jadi Kuat Seharian

Menu Makanan Kaya Serat Ini Bikin Puasa Jadi Kuat Seharian

15 Mar 2024, 09:03

Hayo siapa di sini yang nggak suka makan sayur?. Yuk, di bulan Ramadan ini kita perbanyak konsumsi sayur-sayuran agar puasa jadi kuat seharian. Beberapa orang, biasanya anak-anak tidak suka makan sayur. Ada berbagai alasan yang mendasari mengapa seseorang tidak suka makan sayur, mulai dari aromanya yang langu, rasa yang kurang enak, hingga belum terbiasa. Kebiasaan konsumsi sayur-sayuran perlu dipupuk sejak dini agar bisa menjadi pola makan yang dibawa hingga dewasa. Dapur Umami punya solusi untuk mengubah sayuran menjadi menu lezat yang pasti disukai semua anggota keluarga. Yuk, simak menu makanan kaya serat yang bikin puasa jadi kuat seharian. 

Tumis Asparagus ala Sajiku®

c

Kalau ada asparagus di rumah, enaknya dibikin menu apa ya? Yuk, bikin menu Tumis Asparagus ala Sajiku® saja. Tambahkan udang sebagai sumber protein dalam masakanmu. Menu sat set dan cepat dan juga nikmat cocok jadi sajian puasa di bulan Ramadhan.

Tumis Pokcoy SAORI® Saus Tiram

d

Aroma langu dari sayur pokcoy mungkin nggak disukai oleh sebagian orang. Jangan khawatir, Olah saja jadi Tumis Pokcoy SAORI® Saus Tiram. Saus tiram yang meresap ke dalam sayuran, membuat menu ini bikin kamu dan keluarga jadi ketagihan.

Tumis Tofu Brokoli Saus Tiram ala SAORI®

as

Punya tofu di rumah? Jangan dibikin menu yang itu-itu saja dong. Yuk, cobain Tumis Tofu Brokoli Saus Tiram ala SAORI®. Asupan serat dari brokoli dan kombinasi protein nabati dari tofu serta protein hewani dari udang bisa jadi inspirasi menu sahur maupun berbuka puasa.

Urap Sayur ala AJI-NO-MOTO®

asd

Mau menu sayuran yang terasa rempahnya dan cepat bikinnya? Recook saja Urap Sayur ala AJI-NO-MOTO®. Menu sederhana yang berasal dari sayuran rebus lalu dicampur dengan kelapa yang sudah diberi bumbu dan rempah ini pasti jadi favorit keluarga

itu dia rekomendasi menu kaya serat yang bisa bikin puasa jadi kuat seharian. Kira-kira kamu akan recook yang mana nih? Jangan lupa upload hasil recook masakan di Jurnal Umami ya. 

(NTR-NIK)

Jurnal Umami

Fitur untuk berbagi dan bertukar informasi secara interaktif antar member Dapur Umami

Tanya NutriExpert

Manfaatkan konsultasi gratis seputar kesehatan dengan Nutritionist Terpercaya

Umami Coins

Tingkatkan Aktivitas Dan Kumpulkan Umami Coins Untuk Ditukarkan Dengan Hadiah Menarik.