Resep Bakmi Jawa Klasik

Bakmi Jawa Klasik

Bakmi Jawa Klasik
4.59
durasi masak 25 Menit
porsi 4 Porsi
Under Review

Tentang Masakan

Bakmi Jawa.. Khususnya di Yogyakarta ada berbagai macam. Ada yg menggunakan mie kuning, juga bihun. Ada yg bercita rasa manis gurih, ada juga yg asin gurih. Nah yg aku bikin kali ini Bakmi Jawa khas kulonprogo(salah satu kabupaten di Daerah Istimewa Yogyakarta). Rasanya asin gurih dgn aroma kemiri dan bawang putih yg menggugah selera

Bahan-Bahan

2keping mie kuning gepeng, rebus
2butir telur
100gr kol, iris lebar
1buah tomat, iris
1batang daun bawang
bawang goreng
100gr ayam, iris kecil
1sdm saus tiram saori
1/2sdt masako jamur
gula dan garam secukupnya
100ml air(sesuaikan)

bumbu halus

4siung bawang putih
2butir kemiri
1/2sdt merica

Cara Membuat

1
Langkah 1/6
Langkah 1

Tumis bumbu halus dan daun bawang hingga harum

2
Langkah 2/6
Langkah 2

Masukkan telur. Orak arik , lalu masukkan air. Tambahkan kol dan tomat potong

3
Langkah 3/6
Langkah 3

Tambahkan 1sdm saori saus tiram

4
Langkah 4/6
Langkah 4

Tambahkan 1/2sdt masako jamur, gula dan garam secukupnya.

5
Langkah 5/6
Langkah 5

Masukkan mie. Lalu masak hingga bumbu meresap sempurna

6
Langkah 6/6
Langkah 6

Taburi dengan bawang goreng, sajikan

Sudah Mencoba

Bagikan pengalaman saat kamu membuat dan menyantap resep ini, dan dapatkan Umami coins!

Tulis Jurnal Umami

Tantang resep ini

Ajak teman untuk memasak resep ini dengan versi dan keunikannya sendiri.

Challenge Recook