menu sehat

Tanya Seputar Gizi
Bagaimana diet pada anak dengan mengganti pola makan menjadi lebih sehat? menu sehat untuk anak obesitas yg sehat apa saja?
1 Komentar
0
share Share
avatar

nutriexpert Verified Hallo Kak Mentari, terima kasih atas pertanyaannya.

Mengajarkan pola makan yang sehat pada anak adalah tantangan bagi orang tua dan membutuhkan kesabaran tentunya. Kakak bisa memulai dari hal sederhana dulu seperti:
1. Membiasakan makan dengan jadwal yang teratur dari sarapan, snack pagi, makan siang, snak soren, dan makan malam
2. Berikan makanan dengan komposisi lengkap dari nasi, lauk pauk, sayur dan buah
3. Pilihlah bahan pangan yang bervariasi agar anak mengenal berbagai bahan sayur, buah, dan lauk pauk 
4. Kurangi perlahan snack dan minuman manis dan ganti dengan buah atau yang lebih rendah kalori dan tinggi serat
5. Perbanyak konsumsi sayuran dan buah-buahan sumber serat agar memberikan rasa kenyang yang lebih lama
6. Variasikan metode masak dengan tumis, kukus, panggang, dan rebus untuk mengurangi lemak
7. Ajak anak untuk hidup lebih aktif dengan bermain dan juga berolahraga
Untuk saran menunya Kakak bisa merecook menu Nasi Goreng Anak Sehat ala Sajiku (S).

1 tahun lalu Balas