Rizki Widyahastuti 4 bulan lalu Silver User
8 Aug 2023, 07:33
Porsi makan ibu menyusui
Menghitung Kebutuhan Gizi Keluarga
Hai nutriExpert, benarkah bahwa ibu menyusui harus makan 2 porsi atau 2x lipat dr porsi biasanya? Katanya krn busui harus memberi makan 2 tubuh sekaligus
1 Komentar
0
Share
nutriexpert
Halo Mama, terima kasih atas pertanyaan yang diberikan.
Kebutuhan gizi Ibu menyusui memang meningkat dari kebutuhan gizi normal saat sebelum hamil. Peningkatan kebutuhan tersebut terdiri atas penambahan 300 kkal energi/ hari, penambahan 20 gram protein/ hari dari kebutuhan normal, dan penambahan 40 gram karbohidrat/ hari dari kebutuhan normal. Serta peningkatan kebutuhan vitamin dan mineral seperti kalsium, vitamin D serta vitamin dan mneral lainnya serta peningkatan kebutuhan air minum. Kebutuhan yang meningkat memang diiringi dengan penambahan porsi makan dari biasanya, akan tetapi tidak berarti menjadi 2 kali lipat porsi normal. Penambahan kebutuhan gizi diperuntukkan sebagai zat gizi pembentuk ASI sehingga makanan yang ditingkatkan adalah jenis makanan tertentu seperti sumber protein dari lauk pauk serta sayur dan buah yang memperlancar produksi ASI. Jadi, Ibu menyusui disarankan untuk memenuhi kebutuhan gizinya dengan mengonsumsi makanan bergizi seimbang dan beragam agar pemenuhan kebutuhan gizinya menjadi lebih optimal.
Semoga membantu ya Ma ^^
(MEH)
4 bulan laluBalas
Apakah pertanyaan Mama Terjawab?
NutriExpert telah memberikan jawaban atas pertanyaan Mama.