gizi sambel-sambelan dan kerupuk

Kandungan Gizi Pada Resep
Halo dok saya penyuka masakan sambel-sambelan dan kerupuk seperti sambel tempe, sambel telur dan kurang suka sayur, lalu makan kalau tanpa kerupuk juga kurang lengkap.
lalu seperti apa kandungan gizi pada makanan seperti itu ya dok?
1 Komentar
0
share Share
avatar

nutriexpert Verified Hallo Pak Madmud, terima kasih atas pertanyaannya.

Makanan pedas memang menggugah selera, sebenarnya boleh saja asal tidak ada masalah dengan pencernaannya.
Namun akan lebih baik lagi jika menu yang diolah dengan sambal seperti diatas diengkapi dengan sayuran dan buah.
Kalau dilihat dari cerita diatas makanan yang biasanya Pak Mahmud konsumsi kandungan gizinya didominasi oleh
kolari, protein, karbohidrat, serta tinggi lemak. Tubuh butuh juga vitamin, mineral, dan juga serat karena berperan penting
dalam mengatur fungsi tubuh. Misalnya saja fungsi pencernaan, konsumsi makanan rendah serat dapat menyebabkan sembelit.
Cobalah untuk mengonsumsi sayur dan memperbanyak konsumsi buat agar tubuh memperoleh asupan zat gizi yang lengkap (s).

2 tahun lalu Balas