PERSIAPAN IMUN DAN NUTRISI AGAR SIAP HADAPI NEW NORMAL - Dapur Umami

PERSIAPAN IMUN DAN NUTRISI AGAR SIAP HADAPI NEW NORMAL

New Normal merupakan fase kehidupan baru dimana seseorang harus kembali menjaga produktivitas di tengah pandemi COVID-19 dengan membudayakan perilaku hidup bersih dan sehat sebagai upaya pencegahan penyebaran virus. Selain menerapkan protokol kesehatan seperti berjaga jarak, memakai masker, rajin mencuci tangan, dalam menghadapi fase new normal penting juga untuk memastikan asupan nutrisi yang tepat sebagai salah satu upaya menjaga sistem imunitas tubuh. Ada beberapa tips agar sistem imun tetap terjaga selama situasi new normal:

 

1. Jalani pola makan teratur dan bergizi seimbang

Kunci dalam menjaga imun tubuh yaitu dengan cara mencukupi semua kebutuhan zat gizi baik makro (karbohidrat, lemak, protein) maupun mikro (vitamin dan mineral) yang bisa didapatkan dari berbagai variasi makanan seperti nasi, lauk pauk, sayur dan buah. Makan yang teratur juga penting agar kebutuhan zat gizi harian tubuh terpenuhi, jadi jangan lupa makan pagi, siang dan malam ya! Untuk kreasi menu bergizi seimbang yang telah direkomendasikan oleh ahli nutrisi untuk meningkatkan daya tahan tubuh selama masa new normal, bisa dilihat di website Dapur Umami www.dapurumami.com yang pastinya sehat, lezat dan mudah dibuat.

 

2. Konsumsi probiotik dan prebiotik untuk kesehatan usus

Kesehatan usus dan sistem imun tubuh sangat berkaitan. Probiotik adalah bakteri ‘baik’ yang bermanfaat untuk pencernaan dan bisa didapatkan dari makanan fermentasi seperti yogurt, tempe, kefir, acar/asinan sayur buah. Sedangkan prebiotik adalah makanan untuk bakteri ‘baik’ (probiotik) yang terdapat di usus, Prebiotik banyak terdapat pada makanan berserat tinggi, kacang-kacangan, buah dan sayur.

 

3. Tidur yang cukup dan berkualitas

Kurang tidur dapat membuat seseorang mudah sakit dan mempengaruhi hormon-hormon tubuh seperti dapat meningkatkan hormon lapar. Penelitian membuktikan bahwa tidur kurang dari 6 jam dapat mudah terkena flu. Idealnya tidur yang baik yaitu minimal 7 jam dalam keadaan gelap, dan tidur pada waktu yang sama setiap malamnya.

 

4. Jangan males berolahraga

Meskipun sudah kembali sibuk beraktivitas tetap sempatkan berolahraga minimal 15 – 30 menit. Cukup olahraga ringan-sedang seperti jogging, bersepeda, atau mengikuti video olahraga.

 

5. Hindari stres dan berpikir positif

Mengelola stres dengan baik dan selalu berpikir positif adalah kunci menjaga imun tubuh. Stres jangka panjang dapat menyebabkan ketidakseimbangan fungsi sel imun. Banyak hal yang dapat dilakukan untuk melawan stres, termasuk olahraga, yoga, dan meditasi. Jadi tetap tenang dalam mengahadapi situasi new normal ini ya!