Artikel & Tips Bubur Ayam Hainan, Siap Menyemarakkan Sarapanmu
Bubur Ayam Hainan, Siap Menyemarakkan Sarapanmu

Bubur Ayam Hainan, Siap Menyemarakkan Sarapanmu

18 Apr 2022, 18:04

Hallo Ma, apa kabar pagi ini? Sudah siap beraktivitas hari ini. Jangan lupa untuk sarapan bersama keluarga ya, Ma. Di artikel ini kita akan mencoba salah satu menu sarapan yang bisa Mama tirukan di rumah, yakni bubur ayam hainan. 


Bubur ini lebih gurih daripada bubur ayam biasa karena bumbunya yang lebih banyak dan direbus dengan air kaldu ayam kampung. Selain cocok untuk menu sarapan, bubur satu ini juga besar manfaatnya karena penuh gizi.


Bahan bubur ayam Hainan

Untuk membuat bubur hainan ini ada beberapa bahan yang harus disiapkan sebelumnya. Untuk buburnya, tentu saja diperlukan beras, air, dan air kaldu.


Untuk bumbu halusnya, Mama perlu bawang putih, bawang bombay, seruas jahe, dan sedikit minyak wijen untuk menumis dan memperkuat rasa. 


Untuk bahan pelengkap toppingnya, Mama membutuhkan daging ayam (pilih bagian dada agar lebih sehat dan gurih) dan air untuk merebus. Bahan di atas tentu belum lengkap tanpa gula, garam, dan sedikit MASAKO® rasa ayam untuk semakin memperkuat rasa gurih dan lezat karena dagingnya dipilih melalui proses yang penuh perhitungan.


Cara membuat bubur ayam hainan

Untuk membuat bubur ayam hainan ini diperlukan 1 langkah mudah. Langkah pertama yaitu Mama tumis bumbu halus (yang sudah dihaluskan tadi) dengan minyak wijen.


Ini saja sudah bikin bau harum menyeruak di dapur Mama, kan? Pastikan bumbu tersebut matang. Kemudian Mama masukkan ayam dan air untuk merebus. Masak hingga ayam matang, dan air mendidih. Bila sudah matang, Mama bisa angkat ayam tersebut dan menyisihkannya terlebih dahulu.


Langkah kedua yaitu Mama cuci bersih beras yang sudah dipersiapkan dan masak beras tersebut dengan air kaldu yang telah Mama gunakan untuk merebus ayam sebelumnya. Jangan lupa untuk disaring ya ma, agar tampilan bubur ayam ini tetap cantik. Masak bubur ini dengan cara diaduk terus menerus hingga matang.


Untuk langkah kedua ini bisa Mama lakukan juga di rice cooker untuk mempersingkat waktu, Mama masukkan beras dan air kaldu ke dalam rice cooker. Pastikan air kaldu lebih banyak daripada nasinya ya ma. Jangan lupa untuk tekan tombol cook, tunggu hingga bubur ayam hainan matang.


Sajikan bubur ayam yang telah matang ini dengan irisan ayam. Bisa juga dinikmati dengan telur rebus, sate ati ampela, dan kerupuk sesuai dengan selera keluarga Mama. Juga mengenai kecap manis maupun kecap asin untuk menambah padanan rasa, Mama bebas menambahkannya sesuai selera.


Manfaat sarapan bubur untuk kesehatan tubuh 

Ada beberapa manfaat yang bisa diperoleh dari bubur ayam:



  1. Bubur merupakan salah satu makanan yang sangat rendah kalori. Karena itu, bubur ini juga bagus untuk Mama yang sedang menjalankan program penurunan berat badan/diet. Untuk sarapan di pagi hari, Mama bisa membuat bubur sendiri dan dengan topping yang disesuaikan dengan kalori yang diperlukan oleh tubuh Mama. Sebagai contoh, gunakan topping putih telur rebus.
  2. Memang kadar karbohidrat dalam bubur ayam tinggi, sehingga mudah diolah oleh tubuh menjadi gula darah. Oleh karena itu bila Mama atau keluarga ada yang menderita diabetes, sebaiknya tidak terlalu sering mengkonsumsi bubur ini yah ma.
  3. Bila Mama masak sendiri bubur ayam di rumah, Mama bisa banyak mencampurkan sayur-sayuran di dalamnya. Sehingga manfaat sarapan pagi dengan bubur ini akan semakin bermanfaat, karena akan meningkatkan antioksidan yang berfungsi meningkatkan imunitas tubuh semakin baik.


Pssst, bubur ayam hainan ini siap disajikan untuk menu sarapan keluarga Mama. Semoga resep bubur ayam sederhana seperti bubur ayam hainan ini bermanfaat dan bisa dipraktekkan ya!

Jurnal Umami

Fitur untuk berbagi dan bertukar informasi secara interaktif antar member Dapur Umami

Tanya NutriExpert

Manfaatkan konsultasi gratis seputar kesehatan dengan Nutritionist Terpercaya

Umami Coins

Tingkatkan Aktivitas Dan Kumpulkan Umami Coins Untuk Ditukarkan Dengan Hadiah Menarik.